PROXY??
PROXY Server berfungsi untuk menyimpan halaman-halaman website yang pernah kita kunjungi. Fungsinya adalah sebagai CACHE, yang sewaktu-waktu jika kita ingin mengunjungi halaman yang sama, akan diambilkan dari Proxy
tersebut terlebih dahulu, dan jika belum ada maka akan diteruskan ke server sebenarnya. Selain itu proxy juga dapat digunakan untuk Security, misalnya memblokir akses ke suatu website ataupun sebagainya.
tersebut terlebih dahulu, dan jika belum ada maka akan diteruskan ke server sebenarnya. Selain itu proxy juga dapat digunakan untuk Security, misalnya memblokir akses ke suatu website ataupun sebagainya.
Apa Fungsi Utama dari Proxy ?
- Conecting Sharing
- Filtering
- Caching
Conecting sharing :
Fungsi Proxy disini adalah penghubung
atau perantara pengambilan data dari suatu IP dan dihantarkan ke IP lain
ataupun ke IP komputer kita.
Filtering :
Beberapa proxy dilengkapi juga dengan
firewall yang mampu memblokir atau menutup alamatnya suatu IP yang tidak
diinginkan, sehingga beberapa website tidak bisa diakses dengan
menggunakan proxy tersebut.
Caching :
Artinya menyimpan proxy juga dilengkapi
media penyimpanan data suatu website dari query atau permintaan akses
pengguna, jadi misalkan permintaan mengkases suatu website bisa lebih
cepat apabila sudah terdapat permintaan akses ke suatu website pada
pengguna proxy sebelumnya.
- Proxy Tranparent
- Proxy Animouse
Proxy Tranparent :
Lebih mengutamakan fungsi sebagai kurir
atau perantara pengambilan data. Biasanya proxy Tranparents ini bisa
kita gunakan untuk mempercepat akses ke suatu website. Akan tetapi kalau
kita menggunakan proxy Transparen ini IP kita tetap bisa terdeteksi
atau terbaca pada server IP yang kita akses datanya dengan metode
pelacakan IP yang lebih rumit.
Proxy Animouse :
Dengan Proxy Animouse selain sebagai
perantara, proxy ini juga akan memblokir data IP kita sehingga IP
sebenarnya kita tidak bisa dibaca oleh server website yang kita ambil
atau kita akses datanya, dan yang terbaca pada server website adalah IP
Proxy tersebut. Tapi biasanya kecepatan akses lebih lambat dari pada
Proxy Transparent.
Beberapa Keuntungan dari Penggunaan memakai Proxy antara lain :
- Proxy bisa menyembunyikan identitas IP anda.
- Mempercepat akses ke suatu website.
- Dapat digunakan untuk mengakses suatu website atau IP yang diblokir oleh Penyedia ISP atau Penyedia jaringan Internet tertentu (Dengan Proxy Tertentu )
- Proxy dapat digunakan untuk memblokir akses ke suatu IP atau website ( Dengan Proxy tertentu )
- Meningkatkan Privacy atau keamanan karena proxy ini akan menfilter cookies yang tidak diinginkan dan tersimpan dalam keadaan ter- encrypsi ( Proxy Tertentu)
Adapun keuntungan dari penggunaan diatas
tetap tergantung dari spesifikasi, jenis dan kualitas Proxy yang anda
gunakan. Jadi tidak semua proxy bisa difungsikan untuk hal diatas.
Catatan : Proxy tidak selalu bisa digunakan, tersedia atau tidaknya akses port nya tergantung yang memiliki proxy tersebut.